Rawon Buntut Sapi







Bahan :

▪1 bh buntut sapi

Bumbu Halus :

▪ 10 bh kluwek
▪ 6 btr kemiri
▪ 6 btr bawang merah
▪ 3 btr bawang putih
▪ 2 cm jahe
▪ 2 cm kunyit
▪ garam

Bumbu Lain :
▪ 4 lbr daun jeruk
▪ 1 btg sereh


Cara Membuat :
■ Rebus buntut dengan presto +/- 20 mnt (dari waktu desis berbunyi)
■ Tumis bumbu dihaluskan tadi
■ Setelah direbus dipresto, rebus kembali dipanci biasa bersama bumbu lainnya (bumbu halus, daun jeruk dan sereh), rebus sampai empuk dan bumbu meresap.

Penyajian :
▪ dimakan dengan nasi panas
▪ pelengkap yang harus ada (sesuai dengan standard suami)
telur asin - sambal terasi - toge pendek - perkedel jagung - kerupuk udang..

Tips :
▪bisa dipakai daging sandung lamur atau daging sapi lainnya




Daging Asam Padeh


Bahan :
▪ 1 kg daging has dalam ga usah dipotong
▪ 2 lbr daun kunyit
▪ 2 bh asam kandis
▪ 10 lbr daun jeruk
▪ 1 bh serai
▪ garam

Bumbu Halus :
▪ 500 gr cabai merah
▪ 10 bh bwg merah

Cara Membuat :
1. masak daging di pressure cooker hingga setengah empuk tambahkan garam, angkat
2. tumis bumbu halus masukkan serai, daun jeruk - daun kunyit
3. tumis hingga harum, kemudian tambahkan air
4. masukkan daging, masak hingga matang dan air meresap (kalau air berkurang tambahkan)
5. masukkan asam kandis diwaktu hampir masakan hampir matang


0 komentar:

Posting Komentar